PENGEMBANGAN KAPASITAS PEMADAM KEBAKARAN PADA DINAS PEMADAM KEBAKARAN DAN PENYELAMATAN KOTA PEKANBARU

Penulis

  • Zidni Ma’romah Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik, Universitas Riau
  • Adianto Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik, Universitas Riau

DOI:

https://doi.org/10.36917/japabis.v2i2.30

Kata Kunci:

Pengembangan Kapasitas, Sumber Daya Manusia, Pemadam Kebakaran

Abstrak

Melihat pada kasus kebakaran yang terjadi di Kota Pekanbaru dari tahun ketahun mengalami peningkatan yang signifikan. Pada tahun 2020 angka kasus kebakaran bangunan mengalami peningkatan dari tahun sebelumnya. Kasus kebakaran bangunan yang sering terjadi yaitu kebakaran rumah atau tempat tinggal. Menanggapi hal tersebut, maka perlu adanya pemadam kebakaran yang berkompeten baik dari segi pengetahuan maupun keahlian untuk dapat menanggulangi kebakaran di Kota Pekanbaru. Pemadam kebakaran yang berkualitas dan berkompeten di dukung dengan adanya pengembangan kapasitas sumber daya manusia melalui program pendidikan dan pelatihan bagi pemadam kebakaran yang didukung oleh sertifikat kompetensi. Jenis pendidikan dan pelatihan yang berbeda sesuai dengan keahlian yang di miliki oleh pemadam kebakaran. Metode Penelitian yang digunakan yaitu kualitatatif dengan dengan pendekatan studi kasus yang bersifat analisis deskriptif. Hasil  penelitian ini adalah masih belum optimalnya dalam memberikan pendidikan dan pelatihan bagi pemadam kebakaran, masih ditemukan petugas pemadam kebakaran yang belum mengikuti diklat pemadam I dan belum memiliki sertifikat kompetensi diklat pemadam kebakaran, serta masih belum idealnya jumlah pemadam kebakaran untuk dapat menaggulangi kebakaran di Kota Pekanbaru

Unduhan

Diterbitkan

2020-09-14

Terbitan

Bagian

Artikel