Peningkatan Kapasitas Dasawisma Kelurahan Bukit Timah Kota Dumai Melalui Pembukuan Keuangan Sederhana (Increasing the Capacity of Dasawisma Bukit Timah Village Dumai City through Simple Financial Bookkeeping)
Kata Kunci:
Peningkatan Kapasitas, Dasawisma, Pembukuan, KeuanganAbstrak
Di Kelurahan Bukit Timah terdapat 15 Kelompok Dasawisma, namun hanya beberapa kelompok saja yang aktif. Masalah yang dihadapi antara lain masih kurangnya penyuluhan atau sosialisasi untuk anggota Dasawisma dan masih kurangnya partisipasi masyarakat dalam penguatan Kelompok Dasawisma. Kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM) ini bertujuan memberikan pengetahuan dan penguatan Kelompok Dasawisma, mengetahui hambatan yang dihadapi Pemerintah Kelurahan dalam penguatan Kelompok Dasawisma, dan upaya yang dilakukan Pemerintah Kelurahan untuk mengatasi hambatan yang dihadapi dalam penguatan Kelompok Dasawisma di Kelurahan Bukit Timah. Kegiatan PKM ini menggunakan metode penyuluhan. Hasil kegiatan PKM menunjukkan bahwa penguatan Kelompok Dasawisma di Kelurahan Bukit Timah pada umumnya sudah dilakukan namun masih belum sesuai dalam pelaksanaan penguatan Kelompok Dasawisma. Hambatan-hambatan yang dihadapi adalah belum siapnya sumber daya manusia, masih rendahnya kesadaran dan kekompakan dari anggota kelompok dan masih ada Kelompok Dasawisma yang belum aktif. Upaya-upaya yang dilakukan yaitu pemberian sosialisasi seperti pengenalan jenis tanaman obat-obatan tradisional dan cara menanam sayur-sayuran untuk memanfaatkan pekarangan, pemberian bimbingan dalam hal kelembagaan dan struktur organisasi kepada seluruh anggota Kelompok Dasawisma, pelatihan untuk menggali potensi yang dimiliki dari tiap individu di kelompoknya seperti membuat kerajinan tangan yang sederhana, serta mengajak seluruh masyarakat maupun pihak terkait lainnya untuk bekerjasama demi kesejahteraan keluarga dan masyarakat di Kelurahan Bukit Timah.